Blue Lagoon Jogja

Siapa yang tidak pernah mendengar nama objek wisata Blue Lagoon Jogja. Objek wisata ini sudah sangat terkenal sebagai pilihan terbaik jika kamu ingin wisata alam yang menenangkan. Bahkan banyak orang menyebutnya sebagai surga Jogja karena keindahan alamnya.

Pemandian air jernih dan segar ini terletak di bawah gunung Merapi. Kamu bisa membayangkan sendiri betapa segar airnya karena terletak di bawah kaki gunung. Suasananya juga pasti sejuk, sehingga dapat membawa rasa tenang dan nyaman untuk siapa saja yang mengunjunginya.

Blue Lagoon Jogja sebagai salah satu objek wisata terbaik tentu memiliki beberapa daya tarik yang membuat pengunjung selalu ingin datang ke sana. Daya tarik tersebut terdiri dari suasana dan beberapa aktivitas air yang dapat dilakukan di sana.

Jika sebelumnya kamu belum pernah datang ke sini, sebaiknya pahami beberapa daya tariknya agar semakin ingin datang. Selain itu, kamu juga perlu mencari informasi tentang berapa harga tiket masuknya.

Daya Tarik Blue Lagoon Jogja

Jogja adalah sebuah kota yang terkenal dengan keestetikan dan sejarah. Banyak orang yang datang untuk wisata sejarah dan edukasi ke kota ini. Namun ternyata di Jogja juga masih ada wisata jenis lainnya, seperti wisata alam.

Jika kamu ingin berwisata alam di Jogja, sebaiknya jadikan Blue Lagoon Jogja sebagai tujuan utama. Objek wisata ini terletak di Wedomartani, Ngemplak, Sleman. Agar bisa merasakan keindahannya, kamu harus datang ke sana. Pahami daya tarik berikut agar semakin tertarik.

  1. Pemandian dengan Air Jernih

Daya tarik utamanya adalah pemandian dengan air jernih dan segar. Banyak orang yang suka pemandian alam, terutama yang letaknya di bawah kaki gunung seperti objek wisata ini. Tidak hanya hawa sejuknya yang mendukung, namun suasananya juga sangat menenangkan diri.

Bahkan Blue Lagoon diberi nama demikian karena air di pemandian alaminya sangat jernih dan berwarna biru. Tidak heran jika banyak wisatawan yang datang kemari. Bahkan wisatawan dari luar negeri juga banyak yang mengunjunginya untuk merasakan sendiri kesegaran airnya.

Artikel Terkait  Monumen Jogja Kembali: Destinasi Wisata Edukatif di Yogyakarta

Pemandian air jernih di Blue Lagoon Jogja ini selalu membuat wisatawan ingin berenang. Tentu saja kegiatan berenang diperbolehkan oleh pengelola.

  1. Ada Pancuran Air Alami

Daya tarik lainnya adalah ada pancuran air alami. Pancuran air ini tidak pernah berhenti dan airnya selalu lebih deras. Sehingga banyak orang yang sengaja berdiri di bawah pancuran itu untuk merasakan pijatan pancuran air alami, cocok untukmu yang sedang merasa stress.

Pancuran air alami ini memang jumlahnya tidak banyak, sehingga jika ingin berdiri di bawahnya, kamu harus mengantre dulu. Setelah mendapat pijatan alami dari pancuran air ini, rasanya tubuh akan terasa lebih rileks. Pantas saja jika banyak yang ingin berdiri di bawah pancuran air.

  1. Ada Bebatuan Tinggi untuk Cliff Jump

Pemandian alami ini memang sangat rindang, ada banyak pepohonan dan bebatuan tinggi di Blue Lagoon Jogja yang semakin membawa nuansa alami. Bebatuan tinggi di sekitar pemandian biasanya dipanjat oleh para pengunjung, karena mereka ingin lompat dari ketinggian batu itu.

Kegiatan melompat dari ketinggian ini disebut dengan cliff jump. Jika kamu sedang stress atau suka uji nyali, sebaiknya ikuti kegiatan memanjat bebatuan tinggi kemudian melompat dari sana. jangan khawatir terluka, karena pemandian ini airnya bisa dikatakan cukup dalam.

  1. Bisa Membawa Peralatan untuk Bermain Air

Menariknya lagi, kamu juga diperbolehkan membawa peralatan untuk bermain air. Di sana memang belum disediakan peralatan untuk bermain air untuk disewa. Sehingga mayoritas pengunjung membawa, baju renang, ban karet atau pelampung sendiri untuk berenang.

Jika kamu sudah terbiasa berenang, maka mungkin saja barang – barang seperti ban karet dan pelampung tidak diperlukan. Namun jika membawa anak kecil ke objek wisata ini, tentu kamu harus membawakan pelampung agar anak – anak bisa berenang dengan nyaman dan aman.

  1. Cocok untuk Menenangkan Diri

Blue Lagoon Jogja juga sangat cocok untuk orang – orang yang ingin menenangkan diri. Objek wisata alam memang merupakan solusinya jika ingin menenangkan diri selagi stress. Pemandian air yang sangat jernih dan berwarna biru ini pasti bisa membuat pikiranmu tenang.

Apalagi jika kamu ikut masuk dan berenang di dalamnya. Rasakan nyamannya menghirup udara sejuk dan merasakan segarnya air pemandian di sana.

  1. Merupakan Spot Foto Terbaik

Selain menjadi tempat wisata dengan berbagai aktivitas air yang menyenangkan, tempat ini juga sangat cocok untukmu yang suka membuat konten foto wisata. Banyak bagian dari Blue Lagoon yang bisa dijadikan spot foto terbaik, sehingga kamu tidak akan bingung memilihnya.

Artikel Terkait  South Shore Yogyakarta: 5 Spot Foto Terbaik

Kebanyakan orang berfoto di pemandian airnya. Ada juga yang mengambil foto saat diam di bawah derasnya pancuran air. Pasti hasilnya sangat estetik. Jadi pastikan kamu membawa kamera atau HP untuk mengambil foto selama berenang di pemandian ini.

  1. Fasilitas yang Lengkap

Blue Lagoon Jogja juga memiliki fasilitas yang sangat lengkap. Kamu tidak perlu khawatir kelaparan atau haus, karena ada warung yang bisa dikunjungi untuk beli – beli. Juga ada tempat penitipan barang untuk traveller, serta gazebo untuk istirahat setelah berenang.

Kamu juga bisa menyempatkan waktu sholat ketika sudah waktunya karena ada musholla. Toilet di sana juga dapat digunakan untuk bilas atau ganti baju.

Setelah memahami daya tariknya, tentu kamu ingin datang ke sini bersama pasangan, teman atau keluarga. Namun sebelum itu, pastikan kamu sudah menyiapkan biaya yang diperlukan untuk membayar tiket masuknya. Jangan khawatir, karena harga tiket masuknya murah.

Informasi Tiket Blue Lagoon Jogja

Harga tiket masuknya adalah 5000 rupiah saja. Tentu ini adalah harga yang sangat murah, karena kamu bisa melakukan banyak kegiatan yang berhubungan dengan air setelah membayar harga tiket masuk tersebut. Selain itu ada harga tambahan lain yaitu untuk membayar parkir.

Jika membawa motor, parkirnya hanya perlu bayar 2000 rupiah. Sedangkan mobil hanya perlu membayar 3000 rupiah saja. Selebihnya, kamu hanya perlu keluar uang jika ingin membeli makanan, minuman atau camilan enak di sekitar sana.

Objek wisata Blue Lagoon Jogja buka hari senin – jumat. Jam operasionalnya adalah pukul 06.00 – 17.000. Objek wisata ini cukup ramai setiap harinya, karena banyak wisatawan tertarik untuk merasakan sejuknya udara dan dinginnya air di pemandian tersebut.

Saat datang ke objek wisata ini, sebaiknya kamu membawa kendaraan pribadi agar lebih nyaman untuk aksesnya. Namun jika tidak ada kendaraan pribadi yang mudah dibawa seperti motor, sebaiknya sewa motor Jogja hanya di Farrago.

Farrago merupakan tempat terbaik untuk sewa motor. Ada banyak jenis motor yang tersedia dengan harga sewa terjangkau. Perjalananmu ke Blue Lagoon Jogja pasti akan lebih nyaman dengan motor sewa dari Farrago.

Categorized in: